Inilah Tukang Ojek Dengan Modal Kampanye hanya Rp 40 juta Lolos ke Kursi Dewan - Tukang ojek jadi anggota dewan. Jika tak ada aral melintang, Abdul Wahid Ibrahim, calon anggota legislatif dari Partai Amanat Nasional (PAN), dipastikan bakal duduk di kursi DPRD Kota Manado.
Wahid, begitu dia biasa disapa, meraih suara tertinggi di daerah pemilihannya, Tuminting Bunaken dan Manado, yakni 1.919 suara. Wahid mengalahkan delapan caleg lainnya dari dapil yang sama. Kejadian tak biasa ini menjadi buah bibir masyarakat.
Abdul Wahid Ibrahim, tukang ojek yang hampir dipastikan lolos ke kursi DPRD Kota Manado. (Rahmadian/tvOne) (Rahmadian/tvOne)
Wahid mengaku tak menghabiskan dana besar untuk merebut hati suara konstituennya. Dia hanya mengeluarkan dana kampanye sekitar Rp40 juta. Dana itu sebagian berasal dari sumbangan rekan-rekannya sesama tukang ojek.
"Biaya kampanye saya dari patungan sesama tukang ojek dan warga sekitar. Saya pribadi hanya keluar uang Rp25 juta hasil tabungan saya mengojek sejak tahun 2005 dan tabungan istri saya jualan kue," ungkap warga Kelurahan Sindulang I, Kecamatan Tuminting, itu, Senin 28 April 2014.
Ayah dari empat orang anak ini berjanji akan memprioritaskan pendidikan dan kesehatan setelah dilantik menjadi anggota dewan.
"Karena di lingkungan tempat tinggal saya kurang pendidikan, begitu juga kesehatan," tuturnya.
Sementara itu, rekan ojek Wahid, Mariati, mengatakan warga sangat mendambakan sosoknya untuk duduk mewakili suara mereka di DPRD. Wahid dikenal warga sebagai pribadi yang selalu rendah hati. Ke depan, Mariati pun berharap rekannya itu bisa mengemban aspirasi rakyat.
"Hampir semua warga di sini memilih Wahid, kami semua mendukung dia," tutur Mariati. (one)
Sumber : VIVAnews
"Hampir semua warga di sini memilih Wahid, kami semua mendukung dia," tutur Mariati. (one)
Sumber : VIVAnews
- Berat, Peluang Wiranto-HT Unggul di Pilpres - Deklarasi Wiranto-Hary Tanoesoedibjo sebagai pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden dari Partai Hanura dinilai hanya sebuah strategi untuk…
- Inilah Misteri Dibalik Kemenagan PDIP pada Pileg 2014 - Ini dia modus kecurangan PDIP, yang pertama diduga sebelum pemilu kertas suara dicoblosin, kedua saat pemilu diadakan coblos massal, modus…
- SBY, Sang Ketua Umum Dengan Segudang Jabatan - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat telah usai. Seperti yang sudah diduga, hajatan politik internal partai politik (parpol) berlambang segitiga…
- Sejak Prabowo bergabung ke dalam pemerintahan Jokowi, sejatinya tidak ada lagi mekanisme check and balances yang bersifat formal dan memadai dalam penyelenggaraan negara kita. Semua telah menjadi…
- Lolosnya Partai Bulan Bintang (PBB) sebagai salah satu peserta Pemilu 2014 mendatang diprediksi akan semakin memanaskan iklim politik nasional, terutama parpol Islam. Sebab, diperkirakan PBB akan…
- Prabowo Ingin Selalu Dekat Dengan Para kiai dan Ulama - Capres Koalisi Merah Putih Prabowo Subianto mendapat dukungan dari sejumlah kiai dan ulama di Jawa Timur, khususnya Madura. Prabowo…
- Sejak 1999 elektabilitas PKS dari pemilu ke pemilu, selalu naik. Pada Pemilu 1999 saat masih bernama PK menggaet 1.436.565 atau 1,4% suara. Lima tahun kemudian melejit jadi 8.325.020 atau…
- Inilah Kekhawatiran Sejumlah Pengusaha AS Jika Prabowo Jadi Presiden - Sejumlah pengusaha Amerika Serikat mengaku sempat khawatir jika Prabowo menjadi capres. Ekonom dari Universitas Indonesia…
- Mantan anggota Panitia Khusus Hak Angket DPR untuk Bank Century dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) M Misbakhun mengakui sudah pamit ke PKS untuk pindah ke Partai Golkar. "Benar bahwa saya sudah…
- Sekarang Prabowo Diprediksi Menang Satu Putaran - Lembaga Survei & Polling Indonesia (SPIN) melakukan penelitian untuk melihat peluang calon presiden (Capres) yang akan terpilih. Hasilnya,…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar